Senin, 17 Januari 2011

BBM akan bisa digunakan di iPhone dan Android? Semoga saja!


Kenapa anda pakai BB? Sebagian besar pasti menjawab karena adanya BBM (Blackberry Messenger) di dalamnya. Betul engga??
Ini ada berita yang menggembirakan sekaligus mengejutkan karena RIM Vice President, Pete Devenyi menyatakan bahwa ada kemungkinan nantinya beberapa aplikasi "kebanggaan" Blackberry akan hadir di sebuah ponsel non-BB seperti iPhones dan Android.

Walaupun tidak disebutkan secara terperinci tentang aplikasi yang dimaksud, tentu saja saya bisa menduga aplikasi apa yang bisa dibanggakan kecuali BBMnya itu.
Jika ini benar terjadi itu artinya kita juga bisa BBM-an dengan pengguna iPhone atau Android tetapi tentu saja kemungkinan besar tidak akan gratis bagi pengguna non-BB, sama seperti aplikasi BlackBerry Connect.
Sisi baiknya, bagi yang tidak suka OS Blackberry (seperti kami) bisa menggunakan ponsel dengan OS berbeda yang menurut saya seperti Android OS jauh lebih baik dibandingkan BlackBerry, kecuali anda hanya menggunakan untuk social media, tentu BB cukup.
Sayang belum ada keterangan kapan hal ini bisa terealisasi.

Jumat, 07 Januari 2011

Razer Switchblade: game console impian bagi penggemar Game PC

Bermain game PC di sebuah game console tetapi tetap nyaman sepertinya akan bisa terjadi bila konsep dari Razer ini  terealisasi.
Razer Switchblade adalah sebuah game console berukuran 7 inch yang dilengkapi dengan keyboard yang bisa berubah fungsi sesuai dengan game yang anda sedang mainkan.

Seperti kita tahu bahwa game PC banyak menggunakan kombinasi tombol di keyboard maka di Switchblade inilah kita bisa mendapatkannya.
Switchblade menggunakan layar sentuh ukuran 7 inch dan menggunakan prosesor Intel Atom di dalamnya serta sistim operasi Windows 7.
Switchblade juga dilengkapi dengan koneksi Wi-Fi dan 3G sehingga memungkinkan kita bisa bermain game online, sama seperti yang dijanjikan oleh Panasonic Jungle.
Jangan tanya kepada saya berapa harganya karena masih konsep tetapi anda bisa menikmati videonya dulu deh!!